10 Tempat Wisata di Kalimantan

Hai dears, ada rencana menjeleajahi tempat wisata di Kalimantan? waah, seru nih. Jangan lupa ajak orang-orang kesayangannya juga ya. Sebelum pergi kesana, kenalan dulu lebih dekat dengan pulau yang indah ini.

Tujuannya agar ketika datang berlibur kesana, anda sudah menyimpan berbagai memori terkait tempat-tempat menarik yang ada di pulau eksotis tersebut.

Pulau Kalimantan adalah pulau terbesar ketiga di dunia. Terkenal sekali dengan keberadaan hutan tropisnya yang begitu luas dan tebal.

Uniknya, dears, pulau ini dikenal oleh masyarakat internasional dengan nama Borneo. Maksudnya apa ya? Dikutip dari Havoc Weird, Kamis (29/10/2015), Sebutan Borneo diambil dari nama Brunei.

Tempat Wisata Terbaru di Kalimantan 

Pulau ini terbagi menjadi beberapa wilayah, yaitu Kalimantan Barat, Kalimantan Selatan, Kalimantan Timur, Kalimantan Utara, dan Kalimantan Tengah.

Meskipun tidak se-eksis pulau Bali, namun Kalimantan ini memiliki tempat wisata yang “bukan tempat wisata biasa”. Berwisata ke pulau ini sangat menyenangkan dan pasti tidak akan membuat bosan.

landscape nya beragam, sehingga pulau ini wajib masuk ke daftar kunjunganmu dan orang-orang kesayanganmu, dears.

1. Sungai Kapuas

tempat wisata di kalimantan

Ayo tebak, sungai apa yang terpanjang di Indonesia? yaa benar, namanya Sungai Kapuas. Sungai Kapuas adalah sungai terpanjang di Indonesia yang biasa menjadi tempat wisata menarik bagi masyarakat Kalimantan dan luar Kalimantan.

BACA :  Tempat Wisata di Pontianak

Sungai ini menjadi salah satu urat nadi kehidupan masyarakat Pontianak karena memiliki banyak fungsi bagi warga masyarakat.

Diantaranya adalah sebagai sarana transportasi yang memudahkan mobilitas warga. Naah, anda juga dapat merasakan kenikmatan keindahan alam di sekitar sungai dengan menyusuri Sungai Kapuas.

Waah, menarik juga jika sambil berselfie ria sepanjang perjalanan di sungai tersebut. Jadi, jangan lupa anda membawa kamera ya.

2. Long Bawan

tempat wisata di kalimantan

Dears, tempat ini sangat menarik dan cukup menantang. Wilayah Pegunungan Long Bawan ini berada di Desa Krayan, Kabupaten Nunukan.

Tempat ini tersembunyi dan hanya bisa diakses melalui jalur udara, tidak bisa diakses melalui jalur darat. Udara di tempat ini sangat sejuk dan dingin, tersembunyi di balik gunung-gunung di antara lebatnya pepohonan Kalimantan.

Anda dapat melakukan penjelajahan hutan, eksplorasi flora dan fauna, sampai menikmati pemandangan sawah dan peternakan kerbau.

Menariknya lagi, anda dapat juga menikmati tarian parisanan dan bari tubing yang dimainkan oleh suku Dayak Lundaye, penghuni desa ini.

3. Pasar Terapung Lok Baintan

tempat wisata di kalimantan

Pasar terapung Lok Baintan berlokasi di Kalimantan Selatan. Bagi anda yang kelahiran tahun 90-an, tentu ingat salah satu iklan stasiun TV jaman old yang menampilkan pasar terapung dengan ikon nenek dengan acungan jempok ok?

Naah, itulah lokasi pasar terapung Lok Baintan. Tempat ini, sudah menjadi daftar wajib untuk anda datangi lo.

Pasar ini disebut juga dengan pasar terapung Sungai Martapura. Tempat ini menjadi tempat favorit wisatawan yang berkunjung. Tempatnya unik dan dapat menjadi spot foto yang keren.

Anda juga dapat berinteraksi langsung dengan masyarakat sekitar dengan cara berbelanja. Aktivitas jual belinya dimulai sejak pukul 06.00-08.00 pagi. Hanya 2 jam saja.

BACA :  Tempat Wisata di Kalimantan Tengah (Update 2023)

4. Bukit Kelam

tempat wisata di kalimantan

Bukit kelam adalah gunung batu raksaasa yang ada di Pulau Kalimantan Barat. Tempat ini wajib sekali untuk anda kunjungi. Ini adalah ikon tempat wisata di Sintang yang masih menyimpan sejuta misteri.

Bongkahan batu raksasa yang monolit ini adalah yang terbesar di dunia. Kawasan ini memiliki panorama keindahan alam yang sangat indah. Anda juga dapat melakukan tracking ke atas Bukit Kelam sambil melihat keindahan kota Sintang.

5. Taman Nasional Tanjung Puting

tempat wisata di kalimantan

Taman Nasional Tanjung Puting berada di Provinsi Kalimantan Tengah. Taman ini menjadi ikon cagar alam dan suaka margasatwa di Pulau Kalimantan. Anda dapat menikmati hutan tropis khas Kalimantan.

Lucunya, ada orang utan yang akan selalu membuntuti anda di hutan ini karena memang sengaja dijaga oleh pemerintah.

Selain dapat melihat orang utan dari jarak yang cukup dekat, anda dapat juga melihat satwa lain seperti beruang, rusa, bekantan, dan kucing liar.

6. Danau Tahai

tempat wisata di kalimantan tengah

Di danau ini, anda yang memiliki hobi tracking dapat mengelilingi danau sambil berselfie. Jika anda beruntung, dears, anda dapat berjumpa dengan hewan khas uwak-uwak atau sejenis kera yang hidup di sekitar danau Tahai ini.

Keindahan pemandangannya membuat anda tidak akan menyesal seumur hidup pernah singgah disini.

7. Goa Haji Mangku atau Goa Biru

tempat wisata di kalimantan

Goa Haji Mangku atau yang dikenal dengan Goa Biru ini memiliki keindahan yang luar biasa. Danau ini airnya berwarna biru eksotis dan masih terjaga keasriannya.

Jika anda ingin menyaksikan keindahan alam Goa Haji Mangku, anda dapat berkunjung ke ke Pulau Maratua di Kalimantan Timur. Bersiap-siaplah dikejutkan dengan keindahan panorama disana, dears!

8. Pulau Pasir Putih, Kepulauan Derawan

tempat wisata di kalimantan

Pulau Pasir Putih adalah surga tersembunyi di ujung timur Pulau Kalimantan Timur. Memiliki pesona yang tak pernah pudar. Pesona alamnya membuat hati para wisatawan selalu terpikat untuk datang ke tempat ini.

BACA :  Penginapan Murah di Pontianak 150 Ribuan

Di Kepulauan Derawan ini, anda dapat mengeksplorasi beberapa pulau kecil dengan menggunakan kapal.

Diantaranya adalah pulau Gusung yang terkenal dengan pasirnya yang putih bersih. Untuk anda yang hobi berfoto selfie, jangan lewatkan momen di tempat ini untuk diabadikan.

Bawa kamera ya, dan ajak juga orang kesayangan anda untuk membersamai anda sepanjang perjalanan.

9. Danau Labuan Cermin, Biduk Biduk

tempat wisata di kalimantan

Danau Labuan ini tampak cantik sekali dan sering menjadi salah satu objek yang dikunjungi wisatawan asing maupun lokal. Terletak di Kabupaten Berau, Kalimantan Timur.

Pemandangan di sekitar Danau Labuan Cermin dapat membuat anda merasakan ketenangan, karena ada banyak sekali pepohonan yang memancarkan suasana damai dan asri.

Danau ini dinamakan dengan nama Danau Labuan Cermin karena memiliki permukaan air yang dapat membuat cahaya matahari memantul sehingga tampak sangat jernih.

10. Air Terjun Gunung Rian

tempat wisata di kalimantan

Tempat wisata nasional Air Terjun Gunung Rian ini berlokasi di daerah Desa Safari Rian, Kabupaten Sesayap, Kalimantan Utara. Air terjun ini memiliki keindahan yang sangat eksotis dengan ketinggian 90 meter.

Pemandangan alamnya dapat menenangkan hati anda yang sedang gundah gulana, dears. Untuk dapat ke tempat ini, anda harus menempuh tujuh tingkatan yang sangat terjal.

Penasaran? yuk, tantang adrenalin anda untuk bisa menaklukannya.

Demikian kesepuluh tempat wisata yang ngehits di Kalimantan. Semoga bermanfaat ya, ayo masukan tempat wisata tersebut ke dalam list destinasi liburan anda tahun ini.

Oya, nanti abadikan liburannya dan kalau bisa kirim ke situs kami, nanti akan kami posting. Hehe.

BACA JUGA : Tempat Wisata di Kalimantan Tengah

Leave a Reply